Selasa, 20 Juli 2010

PERBASI : WALIKOTA CUP 2010 DIGELAR

Senin, 19 Juli 2010

Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 65, Perbasi Kota Probolinggo mengadakan event tahunan, yaitu Walikota Cup antar sekolah. Event ini diadakan untuk peningkatan prestasi pelajar dan juga untuk memilih bibit pemain basket baru yang akan dibina di tingkat Propinsi.

Hari Sabtu (17/07) malam, pembukaan event ini dilaksanakan di GOR Tri Darma Kota Probolinggo. Abdul Haris, sekretaris panitia melaporkan kepada Walikota Probolinggo yang diwakili Sekda Kota, H. Johny Haryanto, bahwa event rutin ini diselenggarakan selama 9 hari, mulai tanggal 17 sampai dengan tanggal 25 juli 2010. Peserta yang mengikuti event ini sebanyak 55 peserta dari tingkat SD, SMP dan SMA. Mengenai biaya, Perbasi memperoleh dana dari Pemerintah dan dari Sponsor.”tahun ini, kami kirimkan seorang pemain ke tingkat Propinsi, karena lolos seleksi” terang Abdul Haris.

Dalam sambutannya, H. Johny Haryanto, berterimakasih atas binaan Perbasi, sehingga ada perwakilan yang berprestasi di tingkat propinsi. Kemudian disampaikan pula, di Kota Probolinggo perlu ada klub khusus untuk dewasa. “Perlu ada club khusus dewasa, untuk anak-anak yang lulus SMA, agar mereka bisa mengukir prestasi di olahraga basket” ujarnya.

Setelah acara ceremonial berakhir, dilanjutkan dengan warming up peserta tanding pertama. Tampak kedua tim menunjukkan kemahirannya untuk shooting bola ke ring. Ketika peluit panjang ditiup oleh wasit utama, maka kedua tim berkumpul ditengah untuk menerima lemparan Lay Up dari Sekda Kota sebagai tanda, dibukanya Walikota Cup tahun 2010.

Sumber: http://probolinggokota.go.id/index.php?option=com_content&task=view&id=307&Itemid=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar