Jumat, 16 Juli 2010

Heran Kemajuan Probolinggo

[ Kamis, 15 Juli 2010 ]
Hari Pisah Kenal Dandim 0820

PROBOLINGGO - Pucuk pimpinan Kodim 0820 Probolinggo telah berganti. Komandan Kodim (Dandim) 0820 yang sebelumnya dijabat Letkol Arh Budhi Rianto kini digantikan oleh Letkol Inf Heri Setiyono.

Kemarin (14/7) digelar acara pisah kenal di aula makodim 0820. Hadir saat itu antara lain Wawali Bandyk Soetrisno, Ketua DPRD Sulaiman, Kapolresta Probolinggo AKBP Agus Wijayanto dan Wabup Salim Qurays.

Dalam acara yang dimulai sekitar pukul 09.00 itu, Letkol Arh Budi Rianto sempat memberikan kata sambutan. Menurutnya, pergantian itu adalah bentuk kaderisasi di tubuh tentara. Dari segi usia, Budi mengaku lebih senior dibanding dengan Letkol Inf Heri Setiyono.

Budi juga berharap, Heri menjaga baik ikatan silaturrahim yang selama ini sudah terjalin dengan seluruh element masyarakat Probolinggo. Utamanya dengan pihak muspida, baik kota maupun kabupaten. "Itu, untuk menciptakan Probolinggo tetap tertib dan kondusif," ujarnya.

Berikutnya Letkol Inf Heri Setiyono memberikan sambutan. Ia menyambut baik harapan Budi. Heri mengaku ingin mengabdikan diri dengan baik di Probolinggo. Dan salah satu tugasnya adalah melakukan pemberdayaan wilayah. "Situasi yang sudah kondusif ini, akan kami manfaatkan dengan baik," ujarnya.

Heri sempat bercerita tentang perjalanan tugasnya. Dia pernah bertugas di Aceh selama satu tahun, Papua satu tahun. Dia juga pernah menjadi Dandim 527 dan Danyon 516 selama 3 tahun.

Saat kini menjadi Dandim 0820 Probolinggo, Heri mengaku heran. Menurutnya, Probolinggo telah maju pesat. Jauh berbeda dibanding lima tahun lalu saat dirinya pernah datang di kota ini. "Saat ini, saya telah melihat perkembangan pembangunan yang sangat pesat," ujarnya. (rud/yud)

Sumber: http://www.jawapos.co.id/radar/index.php?act=detail&rid=169894

Tidak ada komentar:

Posting Komentar