Rabu, 09 Juni 2010

Rintis Kerjasama dengan Cambridge International

[ Rabu, 09 Juni 2010 ]
MTs Nurul Jadi Kuatkan SDM Pengajar

KRAKSAAN - MTs Nurul Jadid Paiton saat ini tengah merintis kerja sama dengan Cambridge Internasional. Sebuah lembaga pendidikan di luar negeri. Untuk memuluskan rencana itu, sekolah ini menggelar diklat penguatan SDM tenaga pengajar, kemarin (8/6).

Kepala MTs Nurul Jadid M. Suruji Bahtiar mengatakan, saat ini pihaknya sedang menyiapkan kerja sama itu. Rencananya, dalam waktu dekat pihaknya akan menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan Cambridge International. "Rencana ini sudah positif," jelasnya.

Sementara persiapan yang dilakukan di antaranya, merumuskan beberapa konsep pelajaran. Konsep tersebut kata Bahtiar, dipetakan menjadi tiga segmen. Yakni, segmen pelajaran agama, pelajaran bahasa dan pelajaran logika. "Semuanya harus disentuh," tuturnya.

Kerja sama itu kata Bahtiar, akan memberi manfaat besar. Sebab, sudah saatnya lembaga pendidikan melakukan inovasi. "Ini tuntutan pengembangan pendidikan," imbuhnya.

Selain itu dia berpendapat, pendidikan harus terus dikembangkan. Khususnya pendidikan di lingkungan pondok pesantren. "Agar bisa bersaing dengan pendidikan umum," sambung Bahtiar.

Diklat sendiri dilangsungkan di gedung pertemuan MTs Nurul Jadid dan berlangsung selama sehari penuh. "Mungkin sampai malam," katanya. Pesertanya, yakni seluruh dewan guru di lingkungan Ponpes Nurul Jadid.

Selama diklat hadir tiga narasumber. Yakni, Wahono, Khairul Anam dan Saifullah. Ketiganya adalah konsultan dari Madrasah Development Center. Yakni, sebuah lembaga pendidikan di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag) Jawa Timur. (eem/hn)

Sumber: http://www.jawapos.co.id/radar/index.php?act=detail&rid=163457

Tidak ada komentar:

Posting Komentar