Senin, 26 Juli 2010

Warga Marah dan Serang Tersangka Penculik

26-Jul-2010
FOKUS
Aksi Massa

Indosiar.com, Probolinggo - Kampung di Kelurahan Drebek Kulon, Probolinggo, Minggu (25/07/10) kemarin, betul-betul ramai. Warga tumpah ruwah memadati sebuah rumah dimana seorang pria yang diduga penculik sedang diamankan oleh polisi. Warga kesal dan bermaksud menghakimi tersangka yang bernama Katon. Bahkan polisi kewalahan menghalau warga agar jangan sampai masuk kedalam rumah.

Setelah beberapa jam menahan Katon, polisi akhirnya harus membawa dia keluar, tentu dengan pengawalan ekstra ketat. Tidak lupa memakaikan rompi kepada Katon, untuk mengelabuhi warga. Namun, warga rupanya mengetahui dan mereka akhirnya melempari Katon dengan batu. Polisi pun mau tak mau menjadi sasaran, akibatnya polisi kehilangan kesabaran, dan akhirnya terlibat bentrok dengan warga, sehingga suasana menjadi kacau.

Parahnya lagi, kabarnya Katon bukanlah penculik. Ia hanya kebetulan melewati kampung tersebut, setelah menghadiri sebuah acara pernikahan. Namun, isu penculikan langsung menyebar lantaran Katon sempat mengajak seorang anak warga setempat bernama Andika, dimana Andika sendiri tidak mengenal Katon.

Kini tinggal polisi membuktikan apakah Katon penculik atau bukan, sebagaimana yang dituduhkan warga. Untuk kepentingan penyelidikan, hingga Minggu petang polisi masih memeriksa Katon secara intensif di Mapolresta Probolinggo. (Tommy Iskandar/Sup)

Sumber: http://www.indosiar.com/fokus/86832/warga-marah-dan-serang-tersangka-penculik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar