(IST)
INILAH.COM, Probolinggo - Seorang pria tanpa indentitas ditemukan tewas dengan kondisi wajah remuk di pinggir jalan raya perbatasan Lumajang-Probolinggo, tepatnya di Desa Malasan, Kecamatan Leces, kabupaten Probolinggo.
Tewasnya korban itu diduga akibat tabrak lari. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Pria tanpa indentitas itu diperkirakan berumur 30 tahun dengan ciri-ciri berambut gondrong panjang sehabu, memakai pakaian kaos biru, celana hitam, dan memakai sandal jepit.
"Korban tidak bisa dikenali karena wajahnya hancur," ujar warga setempat, Supandi kepada beritajatim Sabtu (25/9).
Melihat kondisi mayat korban, warga setempat curiga jika kematian pria tanpa indentitas itu merupakan korban tabrak lari. Pasalnya, di sekitar lokasi kejadian tidak ada tanda-tanda adanya terjadi kecelakaan.
"Warga disini curiga karena tidak ada bekas adanya kecelakaan," kata Supandi lagi.
Kapolsek Leces, AKP Sujianto tidak berhasil dikonfirmasi. Beberapa kali dihubungi beritajatim.com melalui pesan pendek SMS tidak juga mendapat jawaban. Sementara itu, hingga berita ini ditulis, mayat korban masih belum dilakukan evakuasi. [ikl]
Sumber: http://www.inilah.com/news/read/politik/2010/09/26/844881/dia-mayat-misterius-berwajah-remuk/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar